Kakak Beradik Ditemukan Kelaparan Di Tengah Pandemi Di Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan

Kakak Beradik Ditemukan Kelaparan Di Tengah Pandemi Di Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan


Jumpabet, Situs Jumpabet, Link Alternatif Jumpabet, Media sosial diramaikan dengan video ditemukannya sebuah keluarga di Kabupaten Muara Enim, Sumatra Selatan dalam keadaan kelaparan.

Pengacara kondang Hotman Paris pun ikut merespons atas viralnya kisah ini.

Dua warga tersebut dijumpai petugas Polisi dan TNI yang saat itu sedang membagikan bantuan terkait covid-19.

Keduanya tinggal di sebuah rumah yang terlihat kotor. Kondisi tubuh warga tersebut bisa dibilang mengenaskan. Badannya sangat kurus. Satu di antaranya tidur di sebuah ranjang.

Mereka disebut merupakan kakak adik. Informasi ini diketahui setelah Polisi dan TNI melakukan bakti sosial hingga ke pelosok desa di Kecamatan Gelumbang.

Kondisi keduanya saat dijumpai dalam keadaan sangat kelaparan.

"Pak bawa nasi?" kata salah satunya saat polisi dan TNI datang bersama rombongan membagikan sembako.

Hotman Paris mengunggah ulang video tersebut di akun Instagram miliknya, Rabu (22/4/2020).

Dearah mana ini? Pemda gimana? Para pengusaha dan warga mampu agar di tolong?

Apa benar kec gelumbang di muara enim sumatra selatan?? Pengusaha dan perusahaan muara enim!


Pak bupati?? Gubernur Sumatra selatan?" tulis Hotman Paris.

Rumah warga tersebut berada di Desa Lumbay, Kecamatan Gelumbang.

"Warga dijumpai saat bakti sosial Polri peduli Covid oleh Bhabinkamtibmas dan Babinsa mengantarkan sembako ke rumah-rumah," ungkap AKBP Donni.

Donni menyebut kedua warga tersebut bersaudara dan sudah tidak memiliki orangtua. Donni pun menyebutkan keduanya mengalami keterbatasan mental.

"Sang kakak dalam keadaan sakit," ujar Donni.

Donni menyebut di rumah tersebut tinggal tiga bersaudara.

"Namun sang kakak sedang tidak di rumah, ia pengangguran." ungkapnya.

Kebutuhan Sudah Tercukupi

Donni menyebut, keluarga tersebut sudah mendapat perhatian dari pemerintah maupun tetangga.

"Yang menyukupi kebutuhan sehari-hari tetangga dan juga adik bungsu mereka yang sudah diangkat anak oleh warga desa sebelah," ujar Donni.

Keluarga tersebut setiap hari diberi nasi oleh tetangga atau keluarga.

"Jadi ketika pertama kali petugas datang yang ditanyakan nasi," ungkap Donni.

Selain itu, warga tersebut juga sudah mendapatkan bantuan dari pemerintah.

"Rumahnya sudah dapat program bedah rumah Kementerian PUPR," ujar Donni.


"Mereka juga sudah mendapat terdaftar PKH (Program Keluarga Harapan) dan kartu jaminan sosial," tambahnya lagi.

Mendapat Perawatan

Donni menyebut, keduanya sudah dibawa ke RS Gelumbang, Rabu (22/4/2020) pagi.

"Tadi pagi diantar Kapolsek, Danramil, dan pihak Puskesmas," ujarnya.

Donni mengungkapkan pihaknya belum mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai kondisi kesehatan kedua warga tersebut. Dikarenakan keterbatasan RS Gelumbang, keduanya disebut Donni akan dirujuk ke RS Kabupaten.

"Sore ini akan dirujuk ke RSUD Muara Enim," ungkap Donni.

Lebih lanjut, Donni menegaskan informasi yang menyebut kedua warga itu sudah tidak makan dua hari adalah berita tidak benar.


"Tidak benar kalau ada yang menyebut dua hari tidak makan, mereka setiap hari mendapat bantuan tetangga dan keluarga," ungkap Donni.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Petugas Bandara Menyeret Seorang Wanita yang Selipkan Sabu di Selangkangan

UEFA : Ada Resiko Hilang Jatah Kompetisi Eropa Jika Hentikan Kompetisi Liga

Istri Jamie Carragher Positif Corona